Pilih tipe Meja Tamu & Nakas berikut:

Meja Tamu Japandi

Tampilkan hasil untuk:

Brand:

Warna:


5 Faktor Penting Dalam Pemilihan Meja Tamu Japandi

Memilih meja tamu (atau yang biasa disebut juga coffee table) yang tepat adalah salah satu aspek penting dalam merancang dan mendekorasi ruang tamu maupun ruang keluarga Anda. Model yang kurang cocok dapat merusak keseimbangan estetika ruangan, sedangkan meja tamu yang tepat dapat menambah keindahan dan fungsi ruangan di hunian. Dalam konteks ini, meja tamu gaya Japandi, yang merupakan gabungan dari gaya Jepang dan Skandinavia, dapat menjadi pilihan yang sempurna.

Sama seperti furniture Japandi lainnya, meja tamu Japandi menggabungkan estetika alami khas Jepang dengan fungsi praktis nan sederhana ala Skandinavia. Hasilnya adalah meja yang tidak hanya berfungsi sebagai pusat ruang tamu Anda, tetapi juga menambah keindahan ruangan dengan estetikanya. Dengan kata lain, jika Anda memilih meja tamu Japandi, maka Anda juga sekaligus mendapatkan “karya seni” yang dapat membantu menciptakan suasana yang lebih hangat dan menenangkan di ruangan.

Namun, sebelum memilih meja tamu Japandi, ada beberapa faktor penting yang harus diperhatikan. Faktor-faktor ini meliputi ukuran meja, fitur tambahan, model, warna, dan cara meja tersebut “berinteraksi” dengan elemen lain di ruangan Anda. Dengan memahami dan mempertimbangkan faktor-faktor berikut, Anda dapat membuat keputusan yang tepat dan memilih meja tamu Japandi yang paling cocok dengan ruangan Anda. Simak ulasannya sampai habis, ya!

Perhatikan Ukuran Meja Tamu Japandi

Ukuran adalah faktor utama dalam pemilihan meja tamu Japandi. Seperti jenis furnitur lainnya, meja tamu ini hadir dalam berbagai ukuran untuk memenuhi kebutuhan ruangan dengan berbagai dimensi. Dalam hal ini, Anda perlu memilih ukuran meja tamu yang bukan hanya proporsional dengan luas ruangan secara keseluruhan. Melainkan, meja tersebut juga harus bisa menyisakan cukup ruang untuk penghuni berlalu-lalang atau bergerak secara leluasa.

Untuk mendapatkan ukuran meja tamu yang tepat, tentu Anda perlu mengukur terlebih dahulu luas ruangan yang ada secara mendetail. Dengan demikian, Anda bisa menentukan ukuran meja tamu Japandi yang paling ideal untuk ruangan tersebut.

Pilihlah ukuran meja tamu yang sesuai dengan skala ruangan dan furniture lain yang ada di sekitarnya, seperti sofa atau kursi. Idealnya, meja tamu seharusnya tidak lebih tinggi dari dudukan kursi atau sofa di ruangan. Namun, sebaiknya juga tidak terlalu rendah dari dudukan sofa karena akan membuat Anda tidak nyaman ketika hendak menaruh sesuatu di atasnya. Idealnya, ukuran tingginya sejajar dengan dudukan kursi. Ini bukan hanya masalah estetika, tetapi juga fungsionalitas. Dengan ukuran yang tepat, meja tamu Japandi Anda akan menjadi pusat perhatian yang menawan di dalam ruangan.

Fitur Multifungsi pada Meja Tamu Japandi

Dalam memilih meja tamu, adanya fitur-fitur tambahan bisa menjadi pertimbangan penting. Pasalnya, dengan fitur tambahan, meja tamu ala Japanese Scandinavian ini bisa jadi multifungsi alias serbaguna. Sebagai konsep gaya yang menekankan prinsip efisiensi dan space-saving (hemat tempat), meja tamu Japandi sering kali dirancang dengan tambahan storage atau tempat penyimpanan. Baik itu berupa rak, laci, ataupun kabinet kecil di bagian bawahnya.

Semua storage tersebut dapat digunakan untuk menyimpan buku-buku, remote tv, kaset film, board game, camilan, dan sebagainya. Fitur multifungsi ini tidak hanya menjadikan meja tamu Anda lebih praktis dan efisien, tetapi juga membantu menjaga ruangan tetap rapi dan terorganisir. Jadi, saat memilih meja tamu Japandi, perhatikan fitur-fitur tambahan yang juga dapat menambah nilai dan fungsionalitas meja.

Pilih Model Meja Tamu Japandi yang Unik

Model atau bentuk meja tamu Japandi juga memainkan peran penting. Model meja tamu harus dipilih berdasarkan bentuk ruangan dan furniture lainnya. Jika ruangan Anda berbentuk persegi panjang, maka model meja tamu dengan bentuk oval atau bulat, seperti Heim Studio KOZU Meja Tamu Bulat mungkin lebih cocok untuk menjaga aliran dan keseimbangan ruangan.

Namun, bukan berarti ruangan dengan bentuk persegi atau persegi panjang tidak boleh menggunakan meja tamu dengan bentuk yang sama. Sebenarnya sah-sah saja, tapi Anda bisa memilih yang modelnya lebih dinamis. Misalnya meja tamu persegi panjang dengan model kaki penopang yang sedikit menonjol ke arah luar, seperti Heim Studio NOMURA Meja Tamu. Ini akan membuat ruangan jadi lebih berkarakter.

Bentuk meja juga mencerminkan gaya dan suasana yang ingin Anda ciptakan. Meja bulat atau oval cenderung memberikan suasana yang lebih santai. Sementara itu, meja berbentuk persegi atau persegi panjang mungkin lebih memberikan kesan formal dan terstruktur. Namun, hal ini tergantung juga pada warna yang digunakannya.

Memilih Palet Warna yang Harmonis dengan Desain Interior

Dalam gaya Japandi, warna-warna yang digunakan biasanya adalah palet warna netral dan alami. Hal ini mencerminkan filosofi Japandi tentang keindahan dalam kesederhanaan. Warna netral seperti putih, cokelat, dan abu-abu adalah pilihan yang populer. Hal ini karena warna-warna tersebut dapat dengan mudah menyatu dengan berbagai skema warna dan bisa menambahkan kehangatan serta nuansa tenang ke dalam ruangan.

Nah, untuk bisa mendapatkan warna meja tamu Japandi yang paling cocok dengan ruangan, Anda bisa memilih yang palet warnanya paling mendekati. Misalnya saja, untuk ruangan minimalis modern. Anda bisa memilih meja tamu dengan warna cokelat yang sedikit lebih gelap dengan paduan warna hitam, seperti Heim Studio KOZU Coffee Table 2in1. Ini akan semakin menguatkan nuansa minimalis dan modern di dalam ruangan tersebut.

Sementara itu, untuk desain interior ruangan yang serba natural dengan mengusung tema earth tone, Anda dapat memilih meja tamu berwarna cokelat muda yang dipadukan dengan sedikit aksen warna putih sebagai penyeimbang. Palet warna ini akan membuat ruangan tersebut semakin menawan dan harmonis.

“Interaksi” Meja Tamu Japandi dengan Elemen Lain di Ruangan

Terakhir, cara meja tamu Japandi “berinteraksi” dengan berbagai elemen lain di ruangan juga penting untuk dipertimbangkan. Pada dasarnya, meja tamu tidak berdiri sendiri. Melainkan harus bisa menyatu sempurna dengan furniture dan elemen dekoratif lainnya, seperti sofa, karpet, lampu, bahkan juga poster atau lukisan di dinding. Keseimbangan dan harmoni adalah kunci dalam gaya Japandi. Dengan demikian, memilih meja tamu yang sifatnya bisa saling melengkapi dengan elemen lainnya sangat penting.

Contohnya, jika Anda menggunakan sofa 3 seater yang mewah dan cenderung besar, maka meja tamu yang modelnya lebih sederhana mungkin akan menjadi pilihan yang baik untuk menyeimbangkan tampilan ruangan. Demikian pula jika ruangan Anda memiliki skema warna yang cerah dan berani. Meja tamu dengan warna yang lebih tenang dan netral akan membantu menciptakan keseimbangan yang elegan.

Setelah memperhatikan kelima faktor di atas, sekarang Anda dapat memilih meja tamu Japandi yang tepat. Dengan begitu, Anda pun bisa memanfaatkan ruang tamu secara maksimal, baik dari segi fungsi maupun estetikanya. Ciptakanlah ruangan yang indah dan nyaman, di mana Anda dan juga keluarga, bahkan tamu Anda bisa bersantai dan menikmati waktu bersama. Sekarang, yuk langsung saja cek pilihan produknya di Dekoruma!